Percepatan Tanam, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1807- 05/Moswaren Kodim 1807/Sorsel Terjun ke sawah guna dampingi Petani Tabur Benih Padi di Kampung Bumiajo Distrik Moswaren Kab Sorsel, Senin (08/07/2024).
Guna Mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan, khususnya swasembada pangan Babinsa Koramil 05/Moswaren Kodim 1807/Sorsel Serka Suryanto melaksanakan pendampingan kepada petani guna mendorong petani melakukan percepatan penanaman padi.
Babinsa Kampung Bumiajo Koramil 1807-05 moswaren Serka Suryanto menyampaikan, kegiatan ini dilakukan dalam rangka bersama dengan petani untuk menyiapkan ketahanan pangan di wilayah tugasnya, pada kesempatan ini Babinsa bersama petani menabur benih padi dilahan petani yg sudah disiapkan, Petani mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah bersama-sama menabur benih padi.
Babinsa Serka Suryanto berharap agar dengan dimulainya proses penyebaran benih padi ini, akan mempercepat musim tanam kali ini. (Pendim 1807).












