Jajaran Rutan Selayar Panik, Kepala Rutan Tiba-tiba Sidak HP Pegawai

Senin, 8 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Selayar – Senin (08/07) pukul 07.30 WITA, Rutan Selayar menggelar apel pagi Staf dan Petugas Jaga dirangkaikan sidak / pemeriksaan handphone (HP) Pegawai. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Selayar, Ario Galih Maduseno bertempat di Lapangan Rutan.

Kegiatan ini dilaksanakan atas instruksi Pimti Kantor Wilayah Kemenkumham Sulsel dalam hal ini Kepala Divisi Pemasyarakatan.

Dalam amanatnya, Kepala Rutan Selayar, Ario Galih Maduseno menghimbau seluruh jajarannya untuk menghindari hal-hal negatif yang dapat merusak diri sendiri dan keluarga seperti, maraknya judi online yang dinilai sangat meresahkan yang berimbas pada citra organisasi. Lebih lanjut, Kepala Rutan menekankan agar seluruh pegawai mampu menjaga integritas dan lebih meningkatkan kinerjanya.

Setelah apel pagi, Kepala Rutan di dampingi Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (satopspatnal) melakukan sidak / pemeriksaan HP seluruh pegawai untuk memastikan tidak ada pegawai Rutan Selayar yang terjerumus dalam praktik judi online.

Kepala Rutan Selayar, Ario Galih Maduseno mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan suatu langkah deteksi dini terhadap maraknya kasus judi online yang viral di berbagai media. Hasil pemeriksaan HP pegawai, tidak ditemukan aplikasi judi online baik pada beranda HP maupun pada whatsapp pegawai.

Harapan Kepala Rutan, kedepannya seluruh jajaran Rutan Selayar mampu beradaptasi terhadap kemajuan teknologi digital dengan bijak dalam bermedia sosial serta menggunakan teknologi hanya kepada hal-hal positif saja.

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru