Babinsa Koramil 1405-03/Bacukiki Gelar Karya Bhakti Bersama

0
56

KODIM 1405/PAREPARE – Dalam rangka pemeliharaan kebersihan jalan Provinsi, Babinsa 1405-03/Bacukiki, Kelurahan Lumpue serta petugas dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melaksanakan kegiatan Karya Bhakti pada hari ini. Kegiatan tersebut berlangsung di Jl. Bau Massepe, Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare. Kamis (20/6/2024).

Karya Bhakti ini bertujuan untuk meningkatkan kebersihan dan kenyamanan di sepanjang jalan provinsi yang merupakan salah satu jalur utama di daerah tersebut. Dengan membersihkan sampah, membersihkan drainase, serta merapikan tumbuhan liar di sepanjang jalan, diharapkan dapat meningkatkan kualitas lingkungan dan kesehatan masyarakat sekitar.

Dalam kegiatan ini, personel Koramil 1405-03/Bacukiki bersama-sama dengan petugas dari Kementerian PUPR turun langsung ke lapangan. Mereka bahu-membahu melakukan pembersihan dan perawatan jalan dengan penuh semangat dan dedikasi.

Danramil 1405-03/Bacukiki, Kapten Inf. Sudirman, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa kegiatan Karya Bhakti ini merupakan wujud nyata dari kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Kami selalu siap membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan positif, termasuk dalam hal pemeliharaan kebersihan lingkungan.

Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi warga Kelurahan Lumpue dan Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi masyarakat lainnya untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan,” katanya..

Dimanab masyarakat setempat menyambut baik kegiatan Karya Bhakti ini. Mereka merasa terbantu dengan adanya aksi pembersihan jalan yang dilakukan oleh TNI dan Kementerian PUPR. “Kami sangat berterima kasih atas kepedulian dan bantuan yang diberikan. Semoga jalan ini menjadi lebih bersih dan nyaman untuk dilalui,” ungkap salah seorang warga Kelurahan Lumpue, (Dal).