Sukseskan Hanpangan, Babinsa Lapri Bantu Warga Tanam Padi Di Desa Bulu Allapporenge

Rabu, 19 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE – Babinsa Koramil 1407-09/Lapri Kopka Arifuddin melaksanakan pendampingan menanam padi sawah milik salah satu warga binaan di Desa Bulu Allapporenge, Kec. Bengo, Kab. Bone. Rabu (19/06/24).

Pendampingan tersebut dilakukan sebagai upaya Pemerintah dalam mendukung Program Ketahanan Pangan, khususnya swasembada pangan di Kabupaten Bone.

Dalam kesempatan itu Kopka Arifuddin menyampaikan, kegiatan pendampingan kepada kelompok tani merupakan kegiatan rutin yang kami laksanakan,untuk membantu menanam padi bersama kelompok tani Desa Bulu Allapporenge.

Ini sudah merupakan tugas kami sebagai aparatur kewilayahan membantu para petani dalam hal pertanian, seperti kegiatan tanam padi yang sedang saya kerjakan merupakan wujud kemanunggalan TNI- Rakyat, ujarnya.

Dengan penuh semangat Babinsa juga mendorong semangat para petani dalam melakukan penanaman padi, mulai dari penyemaian bibit, pengolahan lahan sawah, perawatan sampai panen padi. Seperti saat ini yang sedang mereka lakukan ialah menanam padi di sawah milik Bapak Sappe.

Lebih lanjut,Kopka Arifuddin mengatakan, Kami turun di sawah untuk membantu dengan harapan dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi petani agar lebih bersemangat dalam bekerja guna meningkatkan ketahanan pangan masyarakat.

Ditempat terpisah Danramil 09/Lapri Kapten Inf Eko Sulistiyono mengatakan bahwa himbauan yang diberikan oleh Babinsa untuk kebaikan para petani. Babinsa serta para petani sudah bekerja sama di lapangan untuk mensukseskan program ketahanan pangan yang sudah dicanangkan pemerintah.

“Pendampingan ini dilakukan untuk mencapai hasil panen yang maksimal untuk meningkatkan kesejahteraan petani di daerah binaannya. Sebagai Babinsa pasti akan memberikan yang terbaik kepada warganya, mereka sudah lama bekerja sama di lapangan,“ tutup Danramil. (Pendim 1407/Bone)

Berita Terkait

Ziarah Jelang HUT ke-69 Korem 141, Dandim 1407/Bone: Ini Pengingat Jati Diri Prajurit
Mantapkan Kesiapan Personel, Koramil 1407-02/Dua Boccoe Laksanakan Apel Pagi Rutin
Babinsa Koramil 20/Bontocani Kodim 1407/Bone Sambangi SDN Inpres 10/73 Kahu, Beri Motivasi Belajar
Optimalisasi Program Gizi, Babinsa Desa Mico Koramil 1407-21/Palakka Dukung Pemberian Makanan Tambahan Protein Hewani
Siaga Kamtibmas! Babinsa Kodim 1407/Bone Antisipasi Kerawanan Malam Hari
Definisi Pemimpin Lapangan : Intip Kesibukan Letkol Inf. Laode Muhammad Idrus Pagi Ini
Ciptakan Lingkungan Sehat, Babinsa Koramil 1407-17/Salomekko Intensifkan Kerja Bakti Di Wilayah Binaan
Duduk Melingkar Bersama Warga, Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Serap Aspirasi Di Dusun I Bonepute

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 09:51 WIB

Ziarah Jelang HUT ke-69 Korem 141, Dandim 1407/Bone: Ini Pengingat Jati Diri Prajurit

Rabu, 7 Januari 2026 - 00:00 WIB

Mantapkan Kesiapan Personel, Koramil 1407-02/Dua Boccoe Laksanakan Apel Pagi Rutin

Rabu, 7 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 20/Bontocani Kodim 1407/Bone Sambangi SDN Inpres 10/73 Kahu, Beri Motivasi Belajar

Rabu, 7 Januari 2026 - 00:00 WIB

Optimalisasi Program Gizi, Babinsa Desa Mico Koramil 1407-21/Palakka Dukung Pemberian Makanan Tambahan Protein Hewani

Rabu, 7 Januari 2026 - 00:00 WIB

Siaga Kamtibmas! Babinsa Kodim 1407/Bone Antisipasi Kerawanan Malam Hari

Berita Terbaru