JENEPONTO – Koramil 03 Tamalatea Kodim 1425 Jeneponto, bersama masyarakat menggelar karya bakti membersihkan lingkungan Pasar Tradisional Bontoramba, Kelurahan Bontoramba Kecamatan Bontoramba Kabupaten Jeneponto, 5/06/2024.
Danramil Tamalatea, Lettu Inf Muh. Amin, mengatakan, pasar merupakan salah satu sektor penting dalam perekonomian setiap wilayah. Hal ini juga tentu dapat mempengaruhi kesejahteraan masyarakat setempat.
“Jika tidak dijaga dengan baik, maka menjadi tempat yang tidak nyaman, lingkungan kotor dan bau. Oleh karena itu, kebersihan pasar harus dijaga dengan baik oleh semua pihak termasuk Koramil 03 Tamalatea.” Katanya.
Melalui karya bakti pembersihan pasar ini, lanjut Lettu Inf Muh. Amin, pihaknya memberikan efek positif untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. Pasar yang bersih tentunya akan membuat masyarakat lebih nyaman dalam melakukan aktivitas belanja.
Kebersihan pasar bukanlah tanggung jawab dari pihak tertentu saja, tetapi merupakan tanggung jawab bersama. Ketika masyarakat setempat terlibat aktif dalam kegiatan karya bakti, maka akan terbentuk kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan pasar secara mandiri dan berkelanjutan. Ucapnya.
Sementara itu, Kepala Lingkungan Bontoramba, mengatakan, sangat berterima kasih kepada TNI khususnya Koramil 03 Tamalatea atas perhatian dan kekompakan kebersamaan dalam peduli untuk kebersihan pasar.
“Kegiatan karya bakti ini akan memupuk silaturahmi dan kebersamaan antara TNI dan Masyarakat khususnya di wilayah Kabupaten Jeneponto.”Ungkapnya.
(Pendim 1425/Jeneponto).












