BONE – Dalam rangka membantu meningkatkan kualitas pendidikan, Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Serda Sukardi membantu para guru untuk mengajar murid di SDN 246 Bulu-Bulu, Desa Bulu-Bulu Kec. Tonra, Kab. Bone. Selasa (04/06/24).
Kegiatan membantu mengajar yang dilakukan Babinsa di SDN 246/Bulu-Bulu tersebut merupakan upaya dalam ikut serta membantu mencerdaskan anak sekolah yang masih duduk di bangku sekolah dasar.
“Selain mengajar didalam kelas, para Babinsa juga sering memberikan pelatihan kepada para siswa-siswi, salah satunya yaitu baris berbaris yang bertujuan untuk menanamkan sikap disiplin, menjadikan sikap yang tangkas dan meningkatkan kekompakan,” katanya. (Pendim 1407/Bone)












