Bebas Dari Sampah, Personil Koramil Kelara Bersama Elemen Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Pasar

Selasa, 21 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Kodim 1425 Jeneponto melalui Koramil 04 Kelara, kembali menggelar kegiatan pelestarian lingkungan, dengan melakukan kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan Pasar, di Pasar Tradisional Tolo, Lingkungan Tolo Kota Kelurahan Tolo Kecamatan Kelara Kabupaten Jeneponto, Selasa, 21/05/2024.

Pembersihan pasar dengan melibatkan personil Koramil 04 Kelara, Aparat pemerintah Kelurahan Tolo, Kepala Pasar Tolo, Ibu-ibu PKK, dan warga masyarakat sekitar Pasar Tolo.

Komandan Kodim 1425 Jeneponto melalui Ws. Danramil Kelara Lettu Inf Burhan mengatakan, bahwa Kegiatan pembersihan pasar yang dilaksanakan ini merupakan bagian dari program TNI AD yakni Kick Off Pelestarian Alam dan lingkungan.

“Pembersihan pasar ini sebagai bentuk kepedulian dari TNI dalam hal ini Kodim 1425 Jeneponto terhadap kebersihan fasilitas umum, selain itu untuk mencegah terjadinya penyebaran berbagai wabah penyakit seperti DBD,” Ucap Lettu Inf Burhan.

Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan kerja bakti pembersihan sampah di pasar ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. Hal ini karena kondisi pasar terlihat mulai kotor dengan menumpuknya sampah-sampah pasar.

“Pasar harus dalam kondisi bersih, sehingga dapat memberikan kenyamanan baik bagi pedagang maupun pembeli, kalau tidak dibersihkan akan menjadi sarang penyakit dan menjadi tempat berkembangbiaknya lalat dan nyamuk” ujarnya.

Lettu Inf Burhan juga mengatakan melalui kegiatan seperti ini menjadi contoh dan memotivasi masyarakat baik itu penjual maupun pembeli untuk lebih peduli lagi dengan kebersihan lingkungan pasar sebagai tempat untuk beraktifitas jual beli.

“Harapannya masyarakat lebih peduli lagi dengan kebersihan, jangan asal membuang sampah disembarang tempat melainkan buanglah sampah pasar tempat sampah yang disediakan di pasar.” Pungkasnya.

(Pendim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru