SINJAI. Babinsa Desa Palangka Koramil 1424-05/Sinjai Selatan Kodim 1424/Sinjai Serda Asri Majid bersama masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan pasar rakyat di Desa Palangka Kec Sinjai Selatan Kab Sinjai, Jumat (10/05/2024)
Kegiatan tersebut bertujuan untuk membuat pasar rakyat tampak bersih dan enak dipandang, sehingga dapat mengurangi risiko munculnya wabah penyakit yang disebabkan oleh faktor seperti nyamuk demam berdarah.
Serda Asri Majid menyampaikan “Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Koramil 1424-06/Sinjai Borong dalam menjaga dan meningkatkan kebersihan pasar di wilayah binaannya sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi pedagang dan pembeli saat melakukan transaksi jual beli”.
Sementara itu Kepala Desa Palangka menyampaikan terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu menggelar kegiatan yang berdampak positif, semoga dengan adanya kegiatan ini dapat membuat warga untuk lebih menjaga kebersihan di sektor pasar dengan tidak membuang sampah sembarangan.












