Sinergitas Babinsa Kodim 1404/Pinrang Bersama Bhabinkamtibmas Melaksanakan Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air

Rabu, 24 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pinrang_ Wujud solidaritas dan sinergitas begitu tampak saat Babinsa Koramil-04/Paleteang Kodim 1404/Pinrang Sertu Abbas Mangungsara dan Bhabinkamtibmas Polsek Paleteang Aipda Rusdin SH melaksanakan kerja bakti bersama warga membersihkan rumput liar dan pohon pisang yang menutupi saluran air di Lingkungan Pacongan Kelurahan Pacongan Kecamatan Paleteang kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (24/04/2024).

Babinsa Sertu Abbas Mangungsara mengatakan bahwa kegiatan kerja bakti tersebut dilakukan karena adanya keluhan dari warga setempat kalau turun hujan air meluap kejalanan dan pemukiman warga yang disebabkan saluran air tersumbat rumput liar dan pohon pisang.

“Setelah mendapat keluhan dari warga, saya langsung koordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Staf kelurahan, sehingga hari ini disepakati untuk dilaksanakan pembersihan saluran air agar saat turun hujan air dapat mengalir dengan lancar dan tidak terjadi lagi banjir”, jelas Sertu Abbas Mangungsara.

Sementara itu Bhabinkamtibmas Aipda Rusdin SH menambahkan bahwa kerja bakti ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap situasi dan kondisi wilayah binaan, juga sebagai bentuk adanya sinergitas antara TNI, Polri dengan masyarakat.

“Ini juga merupakan adanya soliditas dan sinergitas TNI, Polri dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh masyarakat di wilayah binaan, dengan kehadiran kami berdua dalam kegiatan sosial seperti ini diharapkan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat”, tutup Bhabinkamtibmas.

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru