KODIM 1405/PAREPARE– Dalam rangka mendukung program Swasembada Pangan di Kabupaten Barru, Letkol Inf Hastiar Hasta S.I.P (Dandim 1405/Parepare) bersama Ny. Ika Fabianty Hastiar Hatta (Ketua Persit KCK Cabang XL Dim 1405/Parepare) menghadiri Panen Raya Padi Serentak Kodam XIV/Hasanuddin secara Virtual di Dusun Ele Desa Lompo Tengah Kec. Tanete Riaja Kab. Barru.
Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P., (Pangdam XIV/Hasanuddin) secara Virtual menyampaikan dimana Wilayah kita Provinsi Sulawesi selatan masuk dalam 10 besar terbaik optimalisasi lahan program TNI dan sebagai salah satu lumbung pangan nasional
Dengan Adanya kerja sama TNI dengan pemerintah dalam swktor pertanian menjadi atensi bagi kita bersama untuk bersama-sama berbuat untuk kesejahteraan masyarakat dengan harapan agar supaya lebih giat bekerja secara optimal dan mendukung program Swasembada Pangan, ucap Pangdam XIV/Hasanuddin.
Selain itu Letkol Inf Hastiar Hasta S.I.P (Dandim 1405/Parepare) menyampaikan,”dengan adanya Panen Raya Padi Serentak tersebut diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan meningkatkan produksi padi di Kabupaten Barru. Dengan kerja sama yang baik antara TNI, petani, dan pemerintah daerah, diharapkan target Swasembada Pangan dapat tercapai dengan baik”. Ucap Dandim (Dal).












