BONE – Babinsa Koramil 1407-11/Barebbo Serka Salama melaksanakan pendampingan peningkatan ketahanan pangan di wilayah tepatnya di Dusun Talungeng, Desa Talungeng, Kec. Barebbo, Kab. Bone. Rabu (10/04/24).
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa sambangi warga binaannya yang sedang panen jagung di lokasi kelompok tani mattiro deceng I Desa Talungeng milik bapak Baharuddin sambil berkomunikasi dengan warga sekaligus turut membantu panen, dengan tujuan untuk memberikan motivasi bagi warga petani petani khususnya.
Kegiatan tersebut guna memberikan motivasi kepada petani jagung khususnya agar setiap keberadaan Babinsa di wilayah memberikan berupa bantuan maupun teori dalam bertani, khususnya jagung guna memberikan hasil yang maksimal dan berdaya saing di bidang pertanian, pungkas Babinsa Barebbo Serka Salama. (Pendim 1407/Bone)












