Semangat Berbagi dan Peduli Sesama, Prajurit dan Persit Koramil Batang Bagikan Takjil Gratis

Sabtu, 6 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Di bulan suci Ramadhan, semangat berbagi dan kepedulian terhadap sesama menjadi lebih terasa. Hal ini juga dirasakan oleh Prajurit dan Persit Koramil 05 Batang Kodim 1425 Jeneponto, yang turut serta dalam menyemarakkan bulan penuh berkah dengan berbagai kegiatan sosial.

Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah berbagi takjil (menu berbuka puasa) kepada masyarakat sekitar dan para pengendara yang masih dalam perjalanan pulang dan tidak sempat berbuka puasa di rumah yang melintas di depan Makoramil 1425-05 Batang, tepatnya di Kelurahan Togo-togo, Kecamatan Batang Kabupaten Jeneponto, Jum’at, 05/04/2024.

Danramil Batang Lettu Inf Marzuki mengatakan, kegiatan berbagi takjil gratis ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam mempererat tali silaturahmi. Diharapkan bahwa aksi kebaikan ini akan menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar untuk turut serta dalam berbuat kebaikan dan membantu sesama, terutama di bulan yang penuh berkah ini.Ungkap Danramil.

Sementara salah satu warga sebut saja Daeng Lewa yang menerima takjil mengungkapkan “Kami sangat bersyukur atas kebaikan anggota Koramil 1425-05 Batang yang telah menyediakan takjil bagi kami yang sedang dalam perjalanan. Semoga Allah SWT membalas kebaikan mereka, ungkapnya.

Kegiatan ini juga diapresiasi oleh masyarakat sekitar yang melihatnya sebagai bentuk kepedulian Koramil 1425-05 Batang dan menunjukkan bahwa mereka TNI tidak hanya bertugas untuk keamanan, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat, tambah seorang tokoh masyarakat setempat.

Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, kegiatan bagi takjil ini tidak hanya memberikan manfaat praktis bagi masyarakat, tetapi juga menciptakan suasana kebersamaan dan kepedulian yang sangat berarti di bulan suci Ramadhan. “Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan dan memberikan manfaat yang lebih besar lagi bagi masyarakat”.Pungkasnya.

(Pendim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru