Danrem 181/PVT hadiri Pembukaan Pendidikan Dikmata PK TNI AL XLIV TA 2024

Kamis, 28 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sorong – Papua Barat Daya, Danrem 181/PVT Brigjen TNI Totok Sutriono. S.Sos., M.M., menghadiri Pembukaan Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI Angkatan Laut angkatan ke-44, yang secara resmi dibuka oleh Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr.(Han) yang dilaksanakan di Lapangan Mako Satuan Pendidikan 3 (Satdik-3) Katapop Kabupaten Sorong Papua Barat Daya, Kamis (28/03/2024).

Dalam sambutannya, Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr.(Han) menyampaikan
Selaku komandan Kodiklat Al, mengucapkan selamat atas keberhasilan para siswa melewati tahapan-tahapan seleksi dalam proses rekrutmen penerimaan Calon Siswa Dikmata yang penuh tantangan. Namun, dengan segala kemauan, kemampuan dan kesamaptaan jasmani yang prima, maka saudara dinyatakan lulus seleksi dan berhasil mengikuti pendidikan yang dibuka pada hari ini, ujarnya.

Pendidikan pertama Tamtama TNI Angkatan Laut bertujuan untuk mendidik dan membekali calon Tamtama TNI angkatan laut yang berjiwa pejuang sapta marga, memiliki kesamaptaan jasmani sesuai standar pembinaan jasmani TNI, dan memiliki pengetahuan serta keterampilan dasar keprajuritan matra laut, sehingga diharapkan mampu melaksanakan tugas sebagai Tamtama TNI Angkatan Laut yang Profesional, Modern dan Tangguh, pungkasnya.

Pendidikan ini akan dilaksanakan selama enam bulan yang terbagi dalam tiga tahap. Pendidikan dasar keprajuritan selama tiga bulan, pendidikan dasar golongan selama satu bulan dan pendidikan dasar golongan lanjutan selama dua bulan, tuturnya.

Pada tahap dasar keprajuritan, para siswa akan dibina fisik dan mental secara intensif dan sistematis dengan tidak memandang waktu baik siang maupun malam. Hal ini dimaksudkan untuk menyiapkan saudara yang semula berasal dari masyarakat sipil, menjadi seorang prajurit matra laut yang tanggap, tanggon dan trengginas, ungkapnya.

Dalam rangka mewujudkan kedaulatan negara di laut, tni angkatan laut perlu memusatkan perhatian dan konsentrasi di pulau-pulau terdepan dan wilayah perbatasan guna mencegah segala bentuk ancaman. Tni angkatan laut harus proaktif dengan membangun kekuatan tempur secara optimal untuk mencapai kesiapan operasional yang tinggi kapan pun negara memanggil, tegasnya.

Oleh karena itu, agar tuntutan tugas tersebut dapat tercapai, pada kesempatan ini, saya akan memberikan beberapa arahan yang perlu dipahami dan dilaksanakan oleh para siswa dalam mengikuti pendidikan, Pertama tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME, agar para siswa mampu menyelesaikan pendidikan dengan baik dan lancar, Kedua tumbuhkan kebanggaan prajurit matra laut sebagai garda terdepan sekaligus benteng terakhir dalam menjaga kedaulatan nkri, dengan berpedoman pada sapta marga, sumpah prajurit dan trisila tni angkatan laut, Ketiga belajar dan berlatihlah dengan sungguh-sungguh, laksanakan semua tugas pendidikan dengan penuh rasa tanggung jawab, serta semangat pantang menyerah, Keempat pupuk terus jiwa korsa dan kebersamaan para siswa guna mendukung kelancaran tugas-tugas selama dalam pendidikan, Kelima laksanakan semua norma, peraturan dan tata tertib pendidikan sesuai arahan pelatih, instruktur, dan pembimbing siswa, serta tanamkan disiplin yang tinggi selama mengikuti pendidikan, tegasnya

Kepada komandan satdik-3 sorong beserta seluruh staf instruktur dan pembimbing siswa, saya harapkan dapat melaksanakan program pendidikan ini dengan penuh rasa tanggung jawab. Perhatikan keamanan dan keselamatan personel, agar tujuan dan sasaran pendidikan tercapai secara optimal, Harapnya.

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru

TNI & POLRI

WUJUD PERHATIAN KOREM 141/TP DALAM RANGKA HUT KE 69

Senin, 26 Jan 2026 - 14:25 WIB