BONE – Babinsa Koramil 1407-08/Lamuru Serda Safri laksanakan melayat di salah satu rumah duka warga yang meninggal dunia karena sakit, beralamat di Dusun Cempa, Desa Padaelo, Kec. Lamuru, Kab. Bone.
Salah satu bentuk kepedulian Babinsa kepada warga binaanya dengan hadir di tengah-tengah warganya yang sedang tertimpa musibah mendoakan agar diberi tempat yang layak disisinya dan memberikan motifasi ketabahan bagi keluarga yang di tinggalkan.
“Dengan kehadiran Babinsa di rumah warganya yang sedang berduka mencerminkan sikap kebersamaan yang tumbuh dalam lingkungan masyarakat saling berbagi suka dan duka,” ungkapnya.
Kebersamaan yang terjalin di wilayah bukan hanya sebatas tugas namun dalam setiap waktu senang maupun susah dimana Babinsa selalu hadir untuk memberikan motifasi dalam setiap kegiatan hal ini mencerminkan sikap dan perilaku seorang Babinsa yang selalu siap membantu warganya.
Dengan datang ke rumah warga yang sedang berduka itu akan memberikan warna tersendiri bagi warga yang sedang berduka, selain memberikan motifasi kepada keluarga yang di tinggalkan, juga untuk mengingatkan kita semua sebangai mahluk hidup ciptaan Tuhan, bahwa tidak ada satupun mahluk ciptaan Tuhan yang hidup kekal, kita semua akan mengalami hal yang sama yaitu kematian. “Ungkap WS Danramil 1407-08/Lamuru Peltu Dio Suseno.” (Pendim 1407/Bone)












