Dandim 1404/Pinrang Serahkan Piagam Penghargaan Dari Danrem 141/TP Kepada Babinsa Kodim 1404/Pinrang Yang Berprestasi

Rabu, 13 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pinrang_ Danrem 141/Toddopuli Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M., memberikan memberikan apresiasi berupa Piagam Penghargaan kepada Serda Muh. Akbar Babinsa Koramil-03/Mattiro Bulu Kodim 1404/Pinrang yang telah berprestasi mengharumkan nama baik satuan sebagai juara ke-2 perorangan Strava dengan berhasil berlari sejauh 360 Km pada bulan Pebruari 2024.

Kegiatan pemberian penghargaan dari Danrem 141/Toddopuli bagi anggota yang berprestasi tersebut diserahkan oleh Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Abdullah Mahua, SHI., M.M., setelah mengikuti jam Pimpinan Danrem 141/Toddopuli Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M., secara vicom, bertempat di Pendopo Kodim 1404/Pinrang, Rabu (12/03/2024).

Dandim Letkol Inf Abdullah Mahua mengatakan bahwa penghargaan atau reward yang diberikan ini merupakan bentuk perhatian dan apresiasi dari Danrem 141/Toddopuli atas kinerja anggota yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik.

Letkol Abdullah Mahua menambahkan bahwa sebagai Pimpinan akan selalu berupaya memberikan reward kepada setiap anggota yang berprestasi atau mampu melaksanakan tugasnya dengan baik, namun bagi anggota yang melanggar, juga akan diberikan sanksi berupa tindakan tegas atau punishment.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah melaksanakan tugas dengan baik, serta tidak adanya pelanggaran yang dapat merusak citra dan nama baik satuan. Dihadapkan dengan tantangan tugas ke depan yang semakin berat, Dandim berpesan kepada anggota Kodim 1404/Pinrang agar selalu memperhatikan kesehatan dan kebugaran serta manfaatkan waktu luang untuk membina fisik.

“Untuk itu, saya tekankan kepada seluruh anggota, agar mampu menjalankan berbagai tantangan tugas tersebut, dengan senantiasa berbuat yang terbaik, demi pengabdian terhadap Bangsa dan Negara”, tutup Dandim Letkol Inf Abdullah Mahua.

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru