Pendim1809maybrat– Memasuki hari ke -20 TNI manunggal membangun Desa (TMMD) ke 119 Kodim 1809/Maybrat, Di Kampung rinduh. Seluruh Proyek Pembangunan Fisik Jalan dan MCK suda mencapai 90 persen.
Dandim 1809/Maybrat Letkol Inf Yoannes Andy Wibowo, Yang juga selaku Dansatgas TMMD mengungkapkan, Bahwa kemajuan pembangunan fisik jalan dan MCK dalam program TMMD ke-119 di Kampung rinduh, Kab. Maybrat ini suda hampir selesai,” Ujarnya.
Lebih lanjut, Ini merupakan bentuk kerja sama personil Satgas TMMD dan Masyarakat, “Sehingga progres pembangunan mulai dari hari pertama hinga masuk pada hari ke-20 ini hampir seluruh pekerjaan fisik sudah mau selesai,” Tuturnya.
Dikatakan Dandim, Bukan hanya Jalan dan MCK dalam program TMMD yang hampir selesai, Namun keseluruhan Program baik non-fisik juga sudah hampir selesai. “Semoga kemajuan pada program TMMD ke-119 Kodim 1809/Maybrat Pada minggu ini sudah bisa terselesaikan dengan target yang ditentukan,” Harapnya.
Diketahui, Jalan yang dibangun dalam program TMMD ke-119 Kodim 1809/Maybrat Tahun 2024 sepanjang 250 meter dan 2 unit MCK di Kampung rinduh.












