BONE – Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng Pos Ramil Amali Serka Arsil mendampingi warga mengecek pertumbuhan tanaman jagung yang berada di Dusun Kading, Desa Mattaropurae, Kec. Amali. Kab. Bone.
Serka Arsil dalam kegiatan pendampingannya menyampaikan kegiatan yang dilakukan Babinsa merupakan wujud peranan seorang Babinsa dalam membantu program pemerintah tentang Ketahanan Wilayah di bidang pertanian, ujarnya.
Dengan pengecekan serta pendampingan secara rutin dan intensif oleh para Babinsa, maka pertumbuhan tanaman jagung yang di tanam petani akan semakin bagus dan diharapkan panen jagung juga akan semakin meningkat.
Upaya tersebut untuk menjaga keberhasilan program swasembada pangan, termasuk swasembada jagung. Mengingat untuk mensukseskan program swasembada pangan, tidak hanya padi dan kedelai saja, namun jagung juga sangat berpotensi meningkat di wilayah binaan, pungkasnya.
Bapak Yuskar pemilik tanaman jagung mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang selalu aktif mendampingi kami para petani sehingga kami semakin semangat dalam menekuni pertanian ini, ujarnya. (Pendim 1407/Bone)












