Pinrang_ Kegiatan pelaksanaan program TMMD ke-119 Kodim 1404/Pinrang selain sasaran pokok ada juga sasaran tambahan salah satunya ketahanan pangan di Kelurahan Temmasarangnge Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Minggu (10/03/2024).
Sasaran tambahan TMMD ke-119 Kodim 1404/Pinrang merupakan program unggulan bapak Kasad yaitu ketahanan pangan berupa lahan perkebunan pisang seluas 2,6 hektar dengan perincian 1,8 hektar sudah ditanami pisang dan 80 are lahan baru dibuka (sudah siap tanam), sedangkan kolam ikan seluas 3,5 hektar terdiri dari 3 kolam yaitu kolam 1 berisi ikan Nila 10.000 ekor. Kolam 3 beris ikan emas 10.000 ekor dan kolam 3 berisi ikan mujair 10.000 ekor
yang terletak di Kelurahan Temmasarangnge Kecamatan Paleteang.
Danramil-04/Paleteang Kodim 1404/Pinrang Kapten Cba Ridwan selaku koordinator lapangan untuk ketahanan pangan TMMD ke-119 Kodim 1404/Pinrang mengatakan bahwa diharapkan pemeliharaan tanaman pisang dan ikan yang dikelolah oleh Kodim 1404/Pinrang bekerjasama dengan kelompok tadi dan petugas PPL dari Dinas Pertanian tersebut diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat sekitar. Agar masyarakat tergerak hatinya untuk bertani dengan mengikuti teknologi yang ada sehingga bisa mendapatkan hasil panen yang lebih baik.












