Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-119 Kodim 1809/Maybrat di Kampung rinduh telah memasuki hari ke-16 pelaksanaan pengecoran jalan, dan proyek ini telah mencapai 70 persen. Distrik Ayamaru Tengah, Kab. Maybrat, Papua Barat Daya. Kamis,(07/03/24).
Selain pembangunan jalan sepanjang 250 meter, Satgas TMMD Kodim 1709/Maybrat juga membangun 2 unit MCK untuk warga Kampung rinduh.
Proyek TMMD Kodim 1809/Maybrat ini bukan hanya tentang pembangunan fisik, tetapi juga tentang memperkuat ikatan antara TNI dan masyarakat dalam upaya bersama membangun desa dan meningkatkan kualitas hidup warga setempat. Semoga progres positif ini terus berlanjut hingga penyelesaian proyek.












