BONE – Babinsa Koramil 1407-08/Lamuru Serda Hendra melakukan Pembinaan Teritorial (Binter) melalui komsos dengan warga Masyarakat diwilayah binaannya Desa Lagori, Kec. Tellulimpoe, Kab. Bone. Senin (04/03/24).
Dalam kegiatan komsosnya bersama masyarakat binaan membahas tentang perlunya kebersamaan di wilayah guna menciptakan kerja sama yang berkesinambungan di dalam berbagai hal.“Karena tanpa adanya dukungan dari komponen masyarakat tidak akan tercapai.”
Ditempat Babinsa Serda Hendra menghimbau warga agar turut berpartisiasi dan secara bersama sama dalam hal menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan agar tercipta suasana kondusif dan juga Menyampaikan kepada warga binaan apa bila ada hal-hal yang mencurigakan atau menonjol diwilayah segera laporkan.
Lanjut dirinya juga menghimbau warga masyarakat apabila melaksanakan kegiatan agar memperhatikan faktor keamanan, dan terkait sekarang musim penghujan agar meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam seperti tanah longsor, banjir, pohon tumbang dan lain-lain.”tutupnya. (Pendim 1407/Bone)












