BONE – Dalam rangka Jumat berkah, Koramil 1407-15/Mare menggelar aksi sosial dengan membagikan puluhan nasi kotak di sejumlah rumah warga dengan cara door to door di wilayah Desa Tellongeng, Kec. Mare, Kab. Bone. Jumat (23/02/24).
Ini merupakan wujud kepedulian dan rasa cinta TNI kepada masyarakat serta berbagi sedikit rejeki yang kami punya, Anggota Koramil 1407-15/Mare dengan sukarela mau berbagi sedikit rejekinya untuk sesama. Kami berharap semoga apa yang kami berikan menjadi keberkahan baik bagi kami maupun bagi yang menerimanya, kata Danramil 15/Mare Kapten Inf. Muhammad Arsyad dalam kegiatan tersebut.
Lanjutnya ia menuturkan bahwa kegiatan berbagi ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan.
“Saya berharap terus tingkatkan saling berbagi kepada masyarakat tanpa pilih ras, suku dan agama. “Karena, TNI merupakan bagian dari masyarakat dan selalu hadir di tengah-tengah kesulitan rakyat, kalau bukan kita siapa lagi,” pungkas Danramil 15/Mare Kapten Inf. Muhammad Arsyad. (Pendim 1407/Bone)












