BONE – Babinsa Koramil 1407-02/Dua Boccoe Sertu Agustang ikut memantau pelaksanaan Monitoring Evaluasi (Monev) pembangunan sarpas dan non sarpas tahun 2023 bertempat Desa Laccori, Kec. Dua Boccoe, Kab. Bone. Jumat (15/12/23)
Keterlibatan Babinsa dalam Pembangunan di wilayah binaannya di awali dari tahap perencanaan yang dilaksanakan dalam musyawarah Perencanaan Pembangunan ( Musrenbang ) hingga tahap pelaksanaan dan tahap Pelaporan yang akhirnya akan di Periksa team Monitoring dan Evaluasi ( Monev) dari Kecamatan.
Babinsa Sertu Agustang menjelaskan kegiatan monitoring dilaksanakan untuk melihat sejauh mana pekerjaan sudah di laksanakan, dan memastikan pekerjaan harus sesuai dengan RAB yang sudah di buat.
Monev ini bersifat pembinaan, agar administrasi desa kedepan akan lebih baik, selain itu kegiatan tersebut juga untuk meningkatkan kualitas kerja pelayanan masyarakat khususnya di wilayah Desa Laccori. (Pendim 1407/Bone)












