BONE – Babinsa Koramil 08/Lamuru Kodim 1407/Bone Serda Haerul aktif melaksanakan komsos bersama warga binaan di Dusun Data, Desa Pallawa, Kec. Tellu Limpoe, Kab. Bone.
Dalam keseharian Babinsa selalu aktif di wilayah memantau situasi keadaan dan kondisi warga binaan seperti yang sering di lakukan Serda Haerul Babinsa Desa Pallawa menyampaikan kepada warganya agar selalu menjaga imun supaya tidak mudah terserang penyakit karena cuaca saat ini sangat ekxtrim, dan juga menhimbau agar selalu saling mengingatkan antar warga akan bahaya kebakaran dimana saat ini musim panas sehingga mudah terjadinya kebakaran. “Ungkapnya”
Dikatakan bahwa setiap Babinsa Kodim 1407/Bone agar selalu hadir di wilayah bersama dengan warga binaannya, hal ini sering kali di sampaikan oleh bpk Dandim 1407/Bone Letkol Inf Rizky Hidayat Djohar.
Babinsa mengatakan bahwa adapun tujuan dari komsos yang kami lakukan untuk mengetahui situasi dan kondisi perkembangan di wilayah, dan juga menhimbau kepada warga agar selalu menjaga kesehatan, menjaga keamanan lingkungan serta melaporkan kepada aparat setempat apabila ada hal-hal yang terjadi di wilayah dengan demikian akan tercipta suasana yang kondusif aman dan damai, tutup Babinsa. (Pendim 1407/Bone)












