Peresmian dan penyerahan kunci Rehab RTLH Kodim 1404/Pinrang secara Simbolis oleh Pangdam XIV/Hasanuddin

0
37

Melalui vicom, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso, S.,l.P., S. Sos.,M. Tr. (Han) meresmikan dan menyerahkan kunci rumah tidak layak huni (RTLH) tahap 3 dan launching tahap 4 dalam rangka HUT ke-66 Kodam XIV/Hasanuddin milik bapak Pabe (63 tahun) di Dusun Bottae Desa Makkawaru Kecamatan Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang yang dikerjakan oleh Kodim 1404/Pinrang, (06/06/2023).

Penyerahan kunci rumah dilaksanakan oleh Pasiter Kodim 1404/Pinrang mewakili Pangdam XIV Hasanuddin kepada pemilik rumah bapak Pabe (63 tahun) yang dirangkaikan dengan pemberian bantuan sembako kepada keluarga yang kurang mampu.

Pasiter Kapten Inf Kaharuddin menjelaskan bahwa kegiatan RTLH merupakan program dari Bapak Kasad dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya yaitu dengan membantu warga yang kurang mampu untuk memiliki rumah yang layak huni. Ini merupakan wujud kepedulian TNI dengan masyarakat

Sementara itu pemilik rumah bapak Pabe mengucapkan terima kasih kepada Bapak Pangdam,XIV/Hasanuddin, Dandim 1404/Pinrang dan Pemerintah Daerah yang sudah membantu kesulitannya dalam memperbaiki Rumahnya melalui program rehab RTLH. Dirinya sangat bersyukur dan bahagia mempunyai rumah yang sangat bagus saat ini.