Maros – Antusias dan Kekompakan Masyarakat Desa dalam membantu tugas Personil Satgas TMMD ke 116 Kodim 1422 Maros tidak pernah surut, mereka ikhlas bergotong royong membantu personil untuk membangun di Desa Gattareng Matinggi, Kec. Mallawa, Kab. Maros. Senin, (05/06/2023).
Personil Satgas TMMD 116 sangat terharu dan terbantu melihat kekompakan gotong royong Masyarakat yang secara Ikhlas membantu pekerjaan mereka.
Hal ini membuktikan bahwa Kemanunggalan TNI dengan Rakyatnya merupakan Wujud nyata dari TNI selalu hadir di tengah-tengah kesulitan rakyat disekelilingnya.












