Jalin Silaturahmi, Babinsa Koramil 03/Teupah Selatan Hadiri Rapat Bersama Petani

0
29

Simeulue – Babinsa Koramil 03/Teupah Selatan Kodim 0115/Simeulue Serka Joko Atmaja menghadiri kegiatan rapat bersama aparat Desa dan masyarakat Petani membahas tindak lanjut pembuatan/pembenahan pagar di areal pesawahan, bertempat di Desa Labuhan Bajau Kec.Teupah Selatan, Rabu (18/01/2023).

Dalam kegiatan rapat tersebut Serka Joko menyampaikan bahwa, rapat tersebut bertujuan untuk menjalin kerja sama yang baik guna terjalin koordinasi yang maksimal, sehingga dapat meningkatkan koordinasi, komunikasi dan stakeholder terkait yang ada di Desa, “terangnya.

Selain itu, Babinsa juga mengatakan untuk mendukung agar swasembada pangan bisa tercapai dengan baik, maka ada baiknya para petani menggunakan kawat berduri juga ditambah kayu atau papan agar lebih kuat dan lebih rapat, “ucap Babinsa.

Sementara itu, salah satu warga Desa Labuhan Bajau mengatakan dirinya sangat mengapresiasi keberadaan babinsa yang selalu hadir dalam setiap kegiatan warga. (*)

Editor: A2W