Tanggap, Babinsa Kodim Tarakan Serahkan Bantuan Sembako dan Kebutuhan Bayi untuk Warga

Selasa, 8 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TARAKAN – Kepedulian Babinsa dalam mengatasi dan membantu kesulitan warga binaannya sudah menjadi panggilan tugas yang tidak bisa ditawar – tawar lagi.

Seperti yang dilakukan Koptu Junjungan Simanjuntak Babinsa Koramil 0907/04 Tarakan Utara kepada warga di RT 21 Kelurahan Juata Permai, Kecamatan Tarakan Utara, Selasa (08/11/2022).

Aksi tanggap kali ini Ia lakukan dengan memberikan bantuan sembako serta kebutuhan bayi untuk meringankan beban keluarga bapak Alvin (40).

Hal tersebut dilakukan setelah mengetahui adanya laporan warga binaan yang terkendala masalah ekonomi dan membutuhkan kebutuhan bayi berusia 9 bulan.

Koptu Simanjuntak mengatakan bahwa membantu meringankan beban masyarakat adalah merupakan tugas dan tanggung jawab sebagai seorang Babinsa.

“Oleh karena itu kami harus selalu sigap dan tanggap atas kesulitan serta kebutuhan yang dihadapi masyarakat di wilayah binaan”, ucapnya.

Lanjutnya, awalnya Alvin megeluhkan masalah yang dihadapi dan mengatakan bahwa kondisi saat ini tidak memungkinkan untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

“Beliau sudah tidak bekerja dan saat ini masih di luar Kota untuk mendampingi pengobatan istrinya, sedangkan kedua anaknya dititipkan ke tetangga, dan anaknya yang berusia 9 bulan baru keluar dari RSUD, sudah 2 hari tidak minum susu, untuk itu saya langsung bergerak,” tegasnya.

Ia menambahkan, bantuan Ini sebagai bentuk rasa simpati dan juga rasa kepedulian, untuk berbagi sedikit rejeki kepada salah satu warga yang sedang membutuhkan.

“Meskipun sembako yang diserahkannya ini tak lengkap dalam mencukupi kebutuhan sembilan bahan pokok, namun besar harapan kami bantuan tersebut dapat sedikit membantu dalam meringankan beban warga dalam mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari,” pungkasnya. (*)

Editor: A2W

Berita Terkait

Kawal Gizi Pelajar, Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Dampingi Pembagian Makan Gratis Di SDN 12/79 Macanang
Dampingi Petani Lokal, Babinsa Koramil 05/Ulaweng Pastikan Pemeliharaan Jagung Maksimal
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Laksanakan Komsos Bersama Tokoh Pemuda Di Desa Amessangeng
Dandim 1407/Bone Bekali Mahasiswa UNCAPI: KKN adalah Medan Pengabdian, Saatnya Mengabdi dengan Hati dan Aksi Cinta Tanah Air
Dukung Program Ketahanan Gizi, Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Dampingi Pemberian Makan Gratis
Babinsa Lamuru Kodim 1407/Bone Dampingi Kegiatan Posyandu Balita Dan Bumil Di Wilayah Binaan
Kodim 1407/Bone Tingkatkan Patroli Wilayah Guna Pastikan Kondusifitas Kamtibmas
Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Hadiri Lomba Cipta Menu B2SA Dan Lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Di Desa Binaan

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:00 WIB

Kawal Gizi Pelajar, Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Dampingi Pembagian Makan Gratis Di SDN 12/79 Macanang

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dampingi Petani Lokal, Babinsa Koramil 05/Ulaweng Pastikan Pemeliharaan Jagung Maksimal

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Laksanakan Komsos Bersama Tokoh Pemuda Di Desa Amessangeng

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:03 WIB

Dandim 1407/Bone Bekali Mahasiswa UNCAPI: KKN adalah Medan Pengabdian, Saatnya Mengabdi dengan Hati dan Aksi Cinta Tanah Air

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dukung Program Ketahanan Gizi, Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Dampingi Pemberian Makan Gratis

Berita Terbaru