MALINAU – Kalimantan Utara,- Selain fokus melakukan kegiatan pembangunan infrastruktur, program TNI Manunggal Membangun Desa wilayah perbatasan 115 Kodim 0910/Malinau juga turut berperan serta aktif melaksanakan giat non fisik yang bertujuan memberikan bantuan kepada masyarakat dan juga sebagai sarana informasi dan edukasi dalam berbagai bidang.
Salah satu program giat non fisik yang diselenggarakan di gelaran TMMD Wiltas 115 Kodim 0910/Malinau ini adalah sosialisasi rekrutmen TNI. Bertempat di aula SMAN 8 Malinau, pagi tadi ( 24/10 ) perwakilan Kodim 0910/Malinau Letda Inf Jupriyanto yang juga merupakan Plh Pasi Pers Kodim 0910/Malinau memaparkan berbagai informasi penting berkaitan dengan program rekrutmen anggota TNI.
Dalam paparannya, beliau menyampaikan, agar para siswa yang tertarik untuk menjadi anggota TNI dapat benar-benar memahami dan mengerti berbagai persyaratan yang harus dipersiapkan untuk menjadi anggota TNI. Selain itu dirinya berpesan, agar para siswa hati-hati dengan tawaran tawaran menggiurkan ataupun praktek percaloan yang meminta sejumlah uang untuk memuluskan proses seleksi anggota TNI. “Mendaftar TNI itu gratis, tidak dipungut bayaran”, imbuhnya.
Acara yang berlangsung hampir 2 jam ini mendapatkan antusiasme tinggi dari para siswa. Pihak sekolahpun mengucapkan terima kasih atas ketersediaan TMMD Wiltas 115 Kodim 0910/Malinau memberikan edukasi kepada siswa seputar informasi rekrutmen TNI agar mereka tidak terjebak praktek percaloan.(Pendim 0910).
Editor: A2W












