BONE – Menjelang pemilihan Kepala Desa Kabupaten Bone yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 24 November 2022 mendatang, maka persiapan dilakukan semaksimal mungkin. Senin 10/10/2022.
Babinsa Desa Laponrong, Kecamatan Amali, Kabupaten Bone Serda Muh Ansar yang hadir pada kesempatan itu menyampaikan bahwa tahapan ini harus di hadiri oleh segenap pihak, mengingat waktu pemilihan Kepala Desa tidak lama lagi tahapan tahapan akan dilaksanakan hingga penentuan nomor urut calon Kepala Desa.
Kegiatan dihadiri Panitia Pilkades, Camat Amali, Calon Kepala Desa, pendamping, Perangkat Desa, Anggota BPD, LPKMD, Ketua RT/RW, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Para tokoh Masyarakat, Tokoh agama dan Tokoh pemuda serta segenap kepanitiaan Pilkades Kecamatan.(*)












