Atasi Masalah Banjir, Babinsa dan Warga Kerja Bakti Bangun Drainase

Minggu, 18 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pinrang – Tumbuhkan semangat kebersamaan dalam mengatasi setiap permasalahan yang muncul di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Fakkie Seru Hasanuddin bersama warga melaksanakan kerja bakti pembuatan saluran air atau drainase di Lingkungan Marawi Kelurahan Fakkie Kecamatan Tiroang Kabupaten Pinrang, (18/09/2022).

Babinsa Sertu Hasanuddin menuturkan drainase yang sedang dibuat ini dimaksudkan untuk pembuangan kelebihan air yang tidak diinginkan. Sehingga dapat mencegah terjadinya banjir dan genangan air yang biasa terjadi di Lingkungan Fakkie saat musim hujan.

“Drainase ini sangat diperlukan, selain untuk mengurangi genangan air, banjir dan pembuangan limbah rumah tangga. Juga untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih, asri dan nyaman, serta dapat menciptakan lingkungan yang sehat,” pungkas Sertu Hasanuddin.

Lebih lanjut Sertu Hasanuddin mengatakan kegiatan karya bakti bersama masyarakat ini merupakan wujud pengabdian dan kepedulian Babinsa kepada masyarakat di wilayah binaan.

“Sudah menjadi tangung jawab kami sebagai Babinsa untuk selalu hadir di tengah masyarakat dan membatu mengatasi kesulitan warga. Pembuatan drainase ini merupakan upaya bersama yang dilakukan Babinsa dan warga, dalam mengatasi permasalahan banjir yang kerap melanda Lingkungan Fakkie disaat musim penghujan tiba’ ujarnya.

Ditempat terpisah, Danramil 1404-04/Paletenag Kapten Inf Zakir menyampaikan bahwa sudah menekankan kepada para Babinsa jajaran Koramil 1404-04/Paleteang untuk senantiasa selalu hadir disaat ada kegiatan di wilayah karena mehadiran Babinsa di wilayah akan memberikan rasa aman kepada warga. Apabila ada kegiatan kerja bakti Babinsa diharapkan ikur berbaur bersama warga melaksanakan kera bakti tersebut. Danramil berharap dengan hadirnya Babinsa disetiap ada kegiatan di wilayah, maka kemanunggalan TNI dengan rakyat akan selalu terpelihara dengan baik. (*)

Editor: A2W

Berita Terkait

Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1407-12/Cina Dampingi Petani Desa Lompu Olah Lahan Padi
Bekal Masa Depan, Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Ajarkan Nilai Pancasila Di SDN 264
Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng-Amali Laksanakan Kerja Bakti Bareng Warga Desa Tocinnong
Optimalkan Sistem Pengairan, Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Dampingi Petani Rapikan Pematang Sawah
Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Bantu Pembangunan Pondasi Rumah Warganya
Cegah Banjir Sejak Dini, Babinsa Koramil 09/Lapri Kodim Bone Normalisasi Saluran Air Di Bengo
Humanis Dan Dialogis, Babinsa Kodim 1407/Bone Sambangi Warga Saat Patroli Malam
Bantu Petani Panen Jagung, Babinsa Koramil 1407-02/Dua Boccoe Ringankan Pekerjaan Warga Sangrangeng

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 07:09 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1407-12/Cina Dampingi Petani Desa Lompu Olah Lahan Padi

Senin, 19 Januari 2026 - 07:05 WIB

Bekal Masa Depan, Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Ajarkan Nilai Pancasila Di SDN 264

Senin, 19 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng-Amali Laksanakan Kerja Bakti Bareng Warga Desa Tocinnong

Minggu, 18 Januari 2026 - 00:00 WIB

Optimalkan Sistem Pengairan, Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Dampingi Petani Rapikan Pematang Sawah

Minggu, 18 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Bantu Pembangunan Pondasi Rumah Warganya

Berita Terbaru