BONE – Kondisi jembatan gantung Pao yang terletak di Desa Bana ,Kecamatan Bontocani, Kabupaten Bone yang ada saat ini terancam ambruk. Jembatan gantung tersebut merupakan akses alternatif mobilitas masyarakat yang di bangun oleh para donatur dan swadaya masyarakat.
Melihat kondisi jembatan yang sudah usang dan rusak, Mendapat perhatian dari Babinsa Koramil 20 Bontocani Serka Abidin dengan segera melakukan pemasangan plang tanda peringatan, Jumat (09/9/22). Dengan isi, PERINGATAN “Hati – hati saat melintasi jembatan gantung ini”.
Kontruksi jembatan yang kayunya sudah melapuk, yang sudah termakan usia.Sangat menghawatirkan bagi warga yang melintasinya, Tujuan pemasangan Plang atau Papan peringatan di harapkan agar warga pengguna dapat mengantisipasi terjadinya jembatan ambruk.
Hal itu dilakukan sebagai tindak lanjut serta upaya deteksi dini dan antisipasi terjadinya roboh disaat dilalui.
Sebagai tindak lanjut , akan segera di kordinasikan dengan pemerintah setempat dan para tokoh masyarakat untuk memusyawarahkan kelanjutan mencari solusi agar jembatan bisa dilalui dengan nyaman dan aman, Ungkap serka Abidin.(*)












