Jelang MTQ XXXII Tingkat Provinsi Sulsel, Brimob Bone Intensifkan Patroli Kamtibmas

Jumat, 3 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Watampone – Demi menjaga kondusifitas Kamtibmas di Kabupaten Bone, Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel terus meningkat kegiatan patroli ke sejumlah lokasi utama di wilayah Kota Watampone.

Selain untuk menekan terjadinya tindak kriminal, patroli Kamtibmas personel Brimob Bone bertujuan sebagai langkah preventif pemeliharaan situasi keamanan menjelang event MTQ ke XXXII tahun 2022 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang akan digelar pada tanggal 24 Juni 2022 mendatang di Kabupaten Bone.

Hal ini pun dibenarkan oleh Komandan Batalyon ( Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan,S.Sos. yang dikonfirmasi pagi tadi, Jum’at ( 03/06/22 ),

” Patroli Kamtibmas ini telah rutin kami laksanakan setiap hari, tujuannya untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas di kota Watampone , apalagi dalam bulan ini akan dilaksanakan MTQ XXXII Tingkat Provinsi Sulsel, kami juga meningkatkan intensitas patroli dari sebelumnya hanya satu kali sehari menjadi dua kali sehari yaitu pada siang dan malam hari,” jelas Kompol Nur Ichsan.

Danyon C Pelopor juga menyebutkan bahwa pasukannya siap mengamankan dan mendukung kesuksesan serta kelancaran jalannya event MTQ XXXII Tingkat Provinsi Sulsel yang terpusat di Kabupaten Bone.

” Tentunya personel Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel siap mengamankan dan mendukung penuh kesuksesan serta kelancaran penyelenggaraan MTQ XXXII yang akan dihadiri oleh peserta yang berasal dari seluruh Kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan,” pungkas Kompol Nur Ichsan. (*)

Editor: A2W

Berita Terkait

Antisipasi Gangguan Keamanan, Kodim 1407/Bone Perketat Pengawasan Di Beberapa Titik Rawan
Babinsa Koramil Kajuara Kodim 1407/Bone Dampingi Penyaluran MBG Di SDN 262 Pude
Sigap! Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Terjun Langsung Bantu Konstruksi Rumah Warga Di Desa Pattuku
Dukung Produktivitas Pertanian, Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dampingi Warga Olah Hasil Panen Jagung
Pastikan Layanan Kesehatan Maksimal, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Hadir Di Tengah Giat Posyandu Balita
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Pastikan Distribusi Makanan Bergizi Gratis Di Pompanua Berjalan Lancar Dan Higienis
Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Kodim Bone Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Di Desa Binaan
Tanamkan Benih Nasionalisme, Babinsa Posramil Patimpeng, Koramil 1407-19/Kahu Beri Materi Wasbang Di SDN 252 Massila

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Antisipasi Gangguan Keamanan, Kodim 1407/Bone Perketat Pengawasan Di Beberapa Titik Rawan

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil Kajuara Kodim 1407/Bone Dampingi Penyaluran MBG Di SDN 262 Pude

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Sigap! Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Terjun Langsung Bantu Konstruksi Rumah Warga Di Desa Pattuku

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dukung Produktivitas Pertanian, Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dampingi Warga Olah Hasil Panen Jagung

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:00 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Maksimal, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Hadir Di Tengah Giat Posyandu Balita

Berita Terbaru