Babinsa Kahu Laksanakan Pendampingan Program Tanam IP 400 Di Desa Cakkela

0
25

BONE – Babinsa Koramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Koptu M.Johanis hadiri acara Tanam Perdana IP Padi 400 di Kelompok Tani Seppangnge Dusun Seppangnge, Desa Cakkela, Kec. Kahu, Kab. Bone. Kamis ( 26/05/22 ).

Hadir dalam acara tersebut Kepala Desa Cakkela, Babinsa, Ketua Penyuluh Pertanian Wilayah Desa Cakkela,Kelompok Tani Seppangnge.

Ibu Herawati,Sp selaku Penyuluh Pertanian mengatakan dengan dilaunchingnya tanam padi IP 400 untuk di Desa Cakkela direncanakan seluas 10Ha diharapkan produktifitasnya  dapat menopang ketahanan pangan, karena sektor pertanian pada masa pandemi yang sudah berjalan selama 2 tahun menunjukkan bahwa para petani harus selalu sehat dan semangat untuk tanam padinya, terangnya.

“Koptu M.johannis menambahkan bahwa dengan lahan pertanian yang terbatas karena laju alih fungsi lahan sangat cepat, serta tersedianya benih padi Super Genjah didukung dengan alsintan, kecukupan pupuk dan kecukupan air irigasi, diharapkan produktifitas hasil panen bisa mencapai 6 ton/Ha sehingga dapat untuk menjaga ketahanan pangan Desa Cakkela,” tutupnya.(*)