BONE – Babinsa Koramil 1407-02/Dua Boccoe Kopka Adam Talutu dampingi petani saat panen dan proses pengupasan jagung di Desa Sangrangeng, Kec. Dua Boccoe, Kab. Bone. Sabtu (17/01/26).
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan hasil panen jagung berjalan lancar, sekaligus memberikan arahan teknis kepada petani terkait perawatan dan pengolahan hasil panen agar kualitasnya tetap terjaga.
Kopka Adam Talutu ikut langsung membantu petani dalam proses panen dan pengupasan jagung.
“Pendampingan ini merupakan bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, sekaligus mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan,” ujar Kopka Adam Talutu.
Petani Desa Sangrangeng menyambut baik kehadiran Babinsa, karena selain membantu secara fisik, kehadiran Kopka Adam Talutu juga memberikan motivasi dan pengetahuan praktis bagi warga. (Pendim 1407/Bone)












