BONE – Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Serda Sabir melaksanakan pendampingan panen jagung bersama para petani di Dusun III Awangpasareng, Desa Watu, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone. Kamis siang (09/10/25).
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dan wujud nyata dukungan TNI dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan.
Dalam kegiatan tersebut, Serda Sabir turut membantu petani di lapangan, mulai dari proses pemetikan hingga pengumpulan hasil panen.
“Kami hadir untuk memberikan semangat dan membantu meringankan pekerjaan para petani. Ini juga bagian dari komitmen TNI dalam mendukung program ketahanan pangan nasional,” ungkap Serda Sabir.
Para petani menyambut positif kehadiran Babinsa yang turut membantu langsung di lapangan. Mereka mengapresiasi perhatian TNI terhadap sektor pertanian, yang merupakan mata pencaharian utama masyarakat di wilayah tersebut.
Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan hasil pertanian masyarakat dapat terus meningkat, baik dari segi kuantitas maupun kualitas, serta memperkuat sinergi antara TNI dan rakyat dalam membangun desa. (Pendim 1407/Bone)